Pasawahan



Kedatangan Wakil Gubernur Jawa Barat Ke Desa Cidahu Kecamatan Pasawahan
Desa Cidahu Kecamatan Pasawahan merupakan salah satu yang mendukung tercapainya swasembada pangan terutama padi. Penerapan teknologi di Desa Cidahu sudah cukup baik hampir 95% lahan sawah telah menerapkan sistem legowo dan TABELA (Tanam Benih Langsung). Sehingga mengundang penasaran Wakil Gubernur Dede Yusuf Macan Efendi untuk datang ke Desa Cidahu dan membuktikan berita yang ada.(30/10/2012)
        Setelah menggelar pertemuan dengan semua SKPD di pendopo Kuningan, Wagub langsung berangkat ke Desa Cidahu beserta rombongannya pada Pukul 14.00 WIB.  Sesampainya di Desa Cidahu, Wagub disambut oleh petani, masyarakat, dan  penyuluh-penyuluh. Kemudian ia langsung menuju ke tempat saung tani Simanjangan 1 untuk bersilahturahmi dengan petani, masyarakat dan penyuluh.

          Pada saat itu Wagub Jabar didampingi oleh Bupati Kuningan, Kepala Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan Kuningan, Camat Pasawahan, Kades Cidahu, dan beserta aparat lainnya untuk memulai panen raya di Desa Cidahu. “Sungguh luar biasa di dalam carut-marutnya keadaan di pemerintahan, Desa Cidahu menyungguhkan keadaan damai dan sejahtera”, ujar  Wagub Jabar sambil tersenyum.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar